Tips edit background foto wisuda secara online, selain praktis cara ini juga bisa Anda lakukan di handphone android. Untuk mengedit background wisuda, Anda bisa menggunaka situs Remove Image Background. Yang mana website Remove Image Background ini merupakan salah satu website edit background foto terbaik, karena kelebihan yang dimiliki nya.
Sehingga kini Anda tidak perlu lagi ke studio foto dan membayar mahal hanya ingin mendapatkan pas foto, karena kini Anda sudah bisa melakukan pengeditan sendiri. Langsung saja Anda simak penjelasan selengkapnya tentang tips edit background foto wisuda secara online berikut ini.
Tips Edit Background Foto Wisuda Secara Online
Berikut ini langkah-langkah yang perlu Anda lakukan, dalam mengedit background foto wisuda Anda secara online, menggunakan website Remove Image Background. Silahkan Anda ikuti langkahnya dengan benar, agar Anda mendapatkan hasil yang maksimal.
- Langkah pertama yang perlu Anda lakukan ialah menyiapkan file foto yang ingin Anda edit background-nya menjadi background wisuda.
- Setelah itu, jalankan browser di handphone Anda dan ketikkan remove.bg. di kolom pencarian.
- Kemudian upload foto yang ingin Anda ubah background-nya dengan mengklik tombol Upload Image.
- Setelah itu cari foto yang akan Anda edit tersebut, dan klik menu “Open”
- Dan tunggu beberapa saat, sampai proses upload fotonya selesai.
- Maka nantinya sistem akan menghapus background foto tersebut secara otomatis.
- Kemudian klik menu Edit untuk mulai mengedit background foto Anda.
- Setelah itu klik menu Photo, jika Anda ingin mengganti background foto menggunakan beragam foto lokasi yang berbeda. Contohnya saja seperti background buku-buku yang bertumpuk, lokasi pedesaan, pegunungan, Paris, dan masih banyak lagi yang lainnya.
- Jika Anda ingin mengganti background foto menggunakan warna, maka silahkan Anda klik menu Color. Yang mana, di menu Color ini, Anda bebas memilih berbagai warna untuk foto produk Anda tersebut.
- Jika sudah selesai dan sudah sesuai dengan yang Anda inginkan, maka Anda tinggal mengklik tombol Download untuk menyimpan foto tersebut.