Aplikasi pengukur luas tanah akurat & mudah digunkan – Untuk mengukur luas tanah memang sangat memerlukan keakuratan dan juga tingkat ketelitian yang tinggi, maka untuk membantu hal tersebut Anda bisa menggunakan aplikasi pengukur luas tanah. Sebenarnya ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengukur tanah, baik itu dengan orang ataupun dengan aplikasi khusus.
Jika Anda memilih untuk menggunakan orang, maka pastinya Anda akan sangat membutuhkan banyak orang untuk mengukurnya, akan tetapi hasilnya akan sangat akurat. Namun jika Anda ingin menggunakan aplikasi untuk mengukur luas tanah, maka Anda dapat melakukannya sendirian tanpa orang lain, akan tetapi hasil pengukurannya sering kali kurang akurat. Jika Anda tetap ingin menggunakan aplikasi pengukur luas tanah maka Anda bisa menggunakan beberapa aplikasinya berikut ini.
Aplikasi Pengukur Luas Tanah Yang Sangat Akurat
-
Aplikasi Pengukur Luas Tanah Yang Pertama ialah GPS Area Measurement
Aplikasi pertama yang bisa Anda gunakan untuk mengukur luas tanah ialah GPS Area Measurement. Yang mana fitur yang disajikan di dalamnya cukup menarik sekali, mulai dari pengukuran jarak maupun luas tanah, mengonversi dalam kilometer persegi ke meter persegi, persegi ke mil persegi dan masih banyak lagi fitur yang lainnya yang akan Anda temukan dan manfaatkan di dalamnya. Aplikasi ini telah diunduh lebih dari 100.000 pengguna di Play Store, dan ini cukup membuktikan kalau aplikasi GPS Area Measurement sangat bisa diandalkan.
-
Gps Area Calculator
Aplikasi yang bisa membantu Anda tuk mengukur tanah selanjutnya ialah Gps Area Calculator. Untuk hasil ukurannya juga sangat akurat. Di dalam aplikasi Gps Area Calculator ini tersedia field ukur dan juga beragam alat pengukur yang bisa Anda gunakan. Di dalam aplikasi ini Anda juga bisa menggunakan fitur GPS, yang kemudian menyajikannya pada beberapa model, mulai dari peta medan, satelit, maupun pencarian MAP.
-
Google Maps
Selain digunakan untuk menunjukkan jalan, aplikasi Google Maps ini juga bisa Anda manfaatkan untuk mengukur luas tanah. Meskipun aplikasi ini tidak menghasilkan ukuran 100% akurat, akan tetapi hasil pengukuran dari aplikasi ini bisa mendekati hasil ukur yang sebenarnya. Sehingga Anda masih tetap bisa memprediksi berapa kira-kira luas tanah tersebut, tanpa harus dibantu oleh orang lain.
Cara penggunaan aplikasi ini juga termasuk sangat mudah sekali, yang mana Anda hanya perlu mengambil titik pusat dengan men zoom nya terlebih dahulu, setelah itu Anda tinggal mengkliknya untuk mengukur jarak.
-
GPS Field Area Measure
Aplikasi yang satu ini telah dilengkapi dengan tampilan area distance converter compass, sehingga untuk menggunakannya Anda hanya perlu menetapkan pembuatan titik pada suatu bidang, maka nantinya aplikasi ini akan melakukan pengukuran secara otomatis.
Adapun beberapa fitur yang ada di dalam aplikasi ini ialah Area calculator, GPS land mapping app, Measure square foot area, Area calculator for land, Measure Distance and Area, Map Field, Field area measure free, measurement dan masih banyak lagi fitur yang lainnya.
-
Area Calculator
Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi Area Calculator ini, untuk mengukur luas tanah di berbagai macam bidang. Aplikasi ini telah di download lebih dari 1 juta pengguna di Play Store, bahkan aplikasi ini juga mendapatkan rating yang cukup bagus. Untuk hasil pengukurannya, sangat memuaskan sekali, tetpi tetap saja Anda harus melakukan pengukuran ulang secara langsung.