Aplikasi dubbing musik – Aplikasi untuk pengisi suara video atau pun yang biasa orang sebut dengan istilah dubbing. Pada zaman serba digital seperti saat ini, termasuk maraknya berbagai konten video, dubbing memang cukup bermanfaat. Aplikasi dubbing musik ini merupakan sebuah aplikasi editing video yang pas atau pun sebagai sarana untuk memperjelas suara agar tidak pecah.
Dan yang lebih menariknya lagi, semakin canggih teknologi layanan dubbing ini bisa berjalan cukup dari smartphone Android saja. Aplikasi untuk pekerjaan dubbing bisa bikin segalanya lebih simpel dan pastinya juga lebih praktis. Contohnya saja seperti pembuatan video parodi, hingga konten video lainnya yang lebih lucu. Berikut ini beberapa aplikasi dubbing musik yang bisa Anda dapatkan di Play Store.
Aplikasi Dubbing Musik
VivaVideo – Editor Video & Edit Video
Aplikasi ini bisa melakukan editing video seperti pemotongan, penggabungan, pengeditan, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Aplikasi ini juga mampu melakukan editing video dengan cepat dan bisa berbagi ke komunitas Viva, Tiktok, YouTube, dan Instagram.
Bahkan Anda juga bisa menambahkan musik, efek sulih suara, termasuk dubbing itu sendiri.
Aplikasi VivaVideo merupakan sebuah aplikasi editing video terbaik yang cocok untuk memudahkan pekerjaan dubbing. Aplikasi VivaVideo ini tersedia gratis di Android dengan mengunduhnya lewat Play Store. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan layanan berlangganan untuk mendapatkan fitur yang lebih komplit. Aplikasi VivaVideo ini juga mampu melakukan ekspor video dengan berbagai resolusi, 720p, full HD 1080p dan 4K. Yang mana kemampuannya yang handal memberikan pengalaman bercerita lebih baik.