Aplikasi edit foto blur background – Ketika ada seseorang yang memposting hasil jepretannya kesebuah social media, hasil fotonya terlihat bagus dengan kesan blur pada background foto itu sendiri. Nah, itu belum tentu hasil jepretan dari kamera DSLR, bisa saja foto tersebut sebelumnya telah di edit melalui sebuah aplikasi. Jadi bagi Anda yang tidak memiliki cukup uang, untuk membeli kamera mahal tersebut, tidak usah berkecil hati. Karena sekarang Anda sudah bisa mengedit hasil jepretan, menggunakan efek blur dari sebuah aplikasi, agar terkesan seperti jepretan seorang photographer. Berikut ini beberapa aplikasi edit foto blur background.
Aplikasi Edit Foto Blur Background Otomatis
-
Aplikasi Blur Image Background
Aplikasi Blur Image Background ini, merupakan salah satu aplikasi terbaik yang dapat membuat background pada foto Anda menjadi blur, layaknya jepretan kamera DSLR. Efek blur yang dihasilkan oleh aplikasi Blur Image Background ini, juga terkesan sempurna. Anda bisa dengan mudah memilih bagian mana yang ingin Anda blurkan. Untuk mempermudah pengerjaan, Anda bisa melakukan fitur zoom in atau zoom out. Tersedia juga ukuran Brush yang bisa Anda atur ukurannya sesuai kebutuhan. Aplikasi besutan Blur Image Background ini, telah di unduh lebih dari 50 juta pengguna android diseluruh dunia. Jika Anda belum memiliki aplikasi Blur Image Background ini, silahkan download di Play Store.
-
Aplikasi Blur Image – DSLR Focus Effect
Aplikasi Blur Image – DSLR Focus Effect ini, mampu mengedit sebuah gambar dengan efek blur dengan fokus yang begitu real. Anda dapat memilih bagian mana yang ingin Anda blurkan secara manual. Tidak hanya itu, Anda juga dapat mengatur ketebalan dari efek blur tersebut. Dengan adanya fitur un-blur pada daerah yang tidak Anda inginkan, maka dengan apikasi ini Anda dapat dengan mudah memfokuskan ke daerah yang ingin Anda blurkan. Selain ukurannya yang ringan, aplikasi Blur Image – DSLR Focus Effect ini juga sangat mudah digunakan. Anda bisa download aplikasi Blur Image – DSLR Focus Effect ini, di Play Store.
-
Aplikasi Point Blur
Aplikasi Point Blur ini, memiliki fitur efek blur yang lebih baik yang membuat Anda seolah-olah seperti fotografer profesional. Dengan menggunakan fitur freehand atau straight blur, Anda bisa mengaburkan bagian-bagian objek pada foto yang Anda inginkan. Tidak cuma itu, Anda pun juga bisa mengatur tingkat efek blur itu sendiri. Dan yang lebih menariknya lagi, disini Anda bisa memilih satu dari 3 tipe atau efek blur yang unik dan berbeda. Yang pastinya Anda akan suka dengan fitur serta user interface yang ada dalam aplikasi Point Blur ini. Anda bisa download aplikasi Point Blur ini, di Play Store.
-
Aplikasi Square Photo Blur
Aplikasi Square Photo Blur memiliki efek blur yang baik, dan juga menyediakan beragam tools yang bisa Anda gunakan untuk mempercantik foto, di antaranya yaitu efek filter, stiker, teks, dan masih banyak lagi. Adapun untuk penggunaan efek blurnya terbilang mudah, Anda hanya perlu memilih foto mana yang ingin diberikan efek blur. Setelah itu, Anda tinggal lakukan sentuhan pada area tertentu menggunakan alat ataupun efek blur yang telah disediakan. Jika Anda sudah puas dengan objek yang telah diblurkan, maka Anda bisa langsung mempercantik foto tersebut dengan sentuhan efek filter agar terlihat lebih indah. Jika Anda tertarik untuk mencoba aplikasi ini, silahkan download di Play Store.
-
Aplikasi AfterFocus
Dengan menggunakan aplikasi AfterFocus ini, maka Anda akan merasakan beragam fitur atau tools yang biasa digunakan oleh fotografer profesional. Aplikasi AfterFocus ini akan membuat hasil foto Anda seolah-olah seperti hasil jepretan kamera DSLR. Efek fokus atau blur yang terdapat di aplikasi AfterFocus ini, tentunya akan terlihat sangat real dengan beberapa sentuhan saja. Selain itu, aplikasi AfterFocus juga menawarkan efek filter keren yang biasanya digunakan oleh para fotografer. Nah, jika foto Anda ingin terlihat lebih indah lagi, maka Anda bisa menggunakan aplikasi dengan paket komplit ini. Jika Anda tertarik untuk mencoba aplikasi ini, silahkan download di Play Store.
-
Aplikasi InstaSquare
Aplikasi InstaSquare merupakan salah satu aplikasi edit foto yang paling populer digunakan oleh pengguna Instagram. Banyak hal yang bisa Anda lakukan dari aplikasi InstaSquare ini, mulai dari menambahkan teks, emoticon, hingga membuat latar belakang foto atau backgournd menjadi blur. Untuk efek blurnya sendiri, nantinya Anda bisa menyesuaikan intensitas efek blur. Dalam artian, Anda bisa memilih tingkatan efek blur, dari level rendah hingga tertinggi. Dan yang lebih menariknya lagi, Anda bisa menggabungkan beberapa foto menjadi satu. Ada lebih dari 100 kolase yang bisa Anda pilih. Yang pasti template kolase tersebut akan membuat Anda pusing untuk memilihnya karena sangking bagusnya. Jika Anda tertarik untuk mencoba aplikasi ini, silahkan download di Play Store.